Blogs

KLINIK TERAPI WICARA RS PKU MUHAMMADIYAH TEMANGGUNG

Klinik Terapi Wicara Rumah Sakit PKU Muhammadiyah Temanggung menangani masalah terkait kelancaran ucapan/bicara, berbahasa, bernapas, dan menelan. Terapi ini bertujuan membantu pasien agar mampu berkomunikasi, menelan, dan bernapas dengan baik. Terapi dapat dilakukan pada anak-anak yang mengalami keterlambatan berbicara/speech delay dan gagap/stuttering.

Gangguan bicara biasanya dialami anak dengan bibir sumbing, down syndrome, maupun cerebral palsy.  Selain itu, terapi diberikan kepada orang dewasa yang mengalami stroke, Parkinson, multiple sclerosis, hingga demensia. Gangguan yang terjadi juga dapat dikarenakan kerusakan saraf tenggorokan dan pita suara.

Rangkaian terapi yang dilakukan antara lain latihan berkomunikasi, bersuara, melafalkan huruf dan kata, hingga melatih lidah, rahang, serta bibir bagi penderita yang kesulitan menelan/makan untuk memperkuat otot-otot di sekitar mulut dan tenggorokkan. Terapis yang melakukan rangkaian terapi pada Klinik Terapi Wicara RS PKU MUhammadiyah Temanggung yaitu Farid Fadhilah Cahyo Allam, Amd.TW

Jam operasional Klinik Terapi Wicara RS PKU Muhammadiyah Temanggung sebagai berikut:

Klinik Terapi WicaraSeninSelasaRabuKamisJum’atSabtu
Farid Fadhilah Cahyo Allam, Amd.TW07.00 s/d 16.0007.00 s/d 16.0007.00 s/d 16.0007.00 s/d 16.0007.00 s/d 16.0007.00 s/d 16.00

http://pendaftaran.pkutemanggung.org/home

Komentar

Leave a Comment