Alamat / Address
Jl. Raya Kedu Km. 02 Kalisat, Bulu, Temanggung
Kamis, 13 Februari 2025
08:00 - 16:00 WIB
Darurat / UGD

Cuci Darah, Ini Yang Harus Diketahui

Cuci darah atau hemodialisis adalah prosedur untuk membuang racun dari dalam tubuh akibat ginjal yang telah rusak. Prosedur yang menggunakan mesin khusus ini dilakukan pada pasien yang mengalami gagal ginjal.
Ginjal adalah sepasang organ yang terletak diarea punggung bagian bawah. Ginjal memiliki fungsi yang beragam, seperti membuang racun, mengatur kesimbangan cairan didalam tubuh, menyaring zat sisa metabolism, melepaskan hormon yang mengatur tekanan darah dan mengendalikan produksi sel darah merah.

Cuci darah bertujuan untuk menyaring racun dan zat sisa metabolisme tubuh yang seharusnya dibuang oleh ginjal. Cuci darah dapat dihentikan apabila ginjal tidak lagi rusak dan bisa berfungsi dengan normal. Akan tetapi kerusakan akibat gagal ginjal kronis jarang bisa disembuhkan sepenuhnya sehingga penderitanya perlu menjalani cuci darah dalam jangka panjang, bahkan seumur hidup.
Selama menjalani cuci darah, pasien dianjurkan untuk banyak mengonsumsi protein, serta membatasi asupan kalium, fosfor dan garam, termasuk garam yang ada pada makanan kemasan, jus. Selain itu juga membatasi asupan cairan. Hal ini karena ginjal sudah tidak lagi mampu menjaga keseimbangan cairan tubuh dengan baik sehingga cairan dapat menumpuk dijantung dan paru paru.

Komplikasi cuci darah
Cuci darah merupakan salah satu prosedur medis yang efektif menjaga kualitas hidup pasien gagal ginjal. Namun, seperti prosedur medis pada umumnya, cuci darah juga dapat menimbulkan komplikasi sebagai berikut :

1.Tekanan darah rendah (hipotensi)
2.Kram otot
3.Mual dan kram perut
4.Nyeri dada dan punggung
5.Gatal gatal
6.Gangguan tidur

Yuk terapkan pola hidup sehat untuk mencegah gagal ginjal. Apabila keluarga anda mengalami gagal ginjal konsultasikan ke dokter spesialis di RS PKU Muhammadiyah Temanggung untuk melakukan pemeriksaan lebih lanjut.

Sumber : kemenkes RI

Komentar
POLIKLINIK
DOKTER JAGA
DARURAT
STATISTIK
TESTIMONI