Alamat / Address
Jl. Raya Kedu Km. 02 Kalisat, Bulu, Temanggung
Kamis, 13 Februari 2025
08:00 - 16:00 WIB
Darurat / UGD

Kenali Penyebab Trigger Finger

Trigger finger adalah kondisi ketika jari terasa kaku saat menekuk atau meregang. Kondisi ini biasanya dialami saat terlalu lama mengetik atau menggunakan gawai. Trigger finger dapat ditangani dengan berbagai cara, tergantung tingkat keparahannya, mulai dari istirahat hingga tindakan pembedahan. Trigger finger terjadi saat selubung pelindung yang mengelilingi tendon jari mengalami peradangan. Tendon sendiri merupakan jaringan penghubung antara otot dan tulang. Apabila tendon di jari tangan mengalami peradangan, jari tangan akan terasa kaku atau seperti terkunci pada satu posisi.

Penyebab Trigger Finger

  1. Melakukan aktivitas yang membuat ibu jari atau jari mendapat tekanan kuat
  2. Menggenggam objek dengan sangat kuat dalam waktu lama
  3. Memiliki riwayat cedera di bagian telapak tangan atau pangkal jari
  4. Memiliki kondisi medis tertentu, seperti rheumatoid arthritis, diabetes, asam urat, infeksi, dan kista di telapak atau jari tangan
  5. Selain itu, trigger finger juga lebih sering terjadi pada wanita dan orang yang telah berusia di atas 45 tahun

Pengobatan Trigger Finger

  1. Istirahat. Istirahatkan jari tangan dari aktivitas yang sifatnya berulang dan terlalu lama, seperti mengetik atau menggenggam ponsel. Hal ini dimaksudkan untuk meredakan peradangan pada tendon jari. Batasi kegiatan tersebut setidaknya selama 3-4 minggu.
  2. Kompres dingin. Untuk mengurangi rasa nyeri dan benjolan dipangkal jari akibat trigger finger, bisa memberikan kompres dingin selama 10-15 menit secara eutin hingga gejala mereda.
  3. Obat pereda nyeri dan radang seperti ibuprofen atau paracetamol untuk meredakan rasa sakit dan peradangan.

Sumber : kemenkes RI

Komentar
POLIKLINIK
DOKTER JAGA
DARURAT
STATISTIK
TESTIMONI