Cegah Pneumonia Untuk Jalani Hidup Berkualitas
Radang paru paru atau pneumonia adalah peradangan pada parenkim paru yang bisa terjadi bukan hanya pada anak anak tapi dapat terjadi pada orang dewasa, tetapi terjadi lebih sering pada bayi dan awal masa kanak kanak.
Radang paru paru atau pneumonia adalah sakit yang terbentuk dari infeksi akut dari daerah saluran pernafasan bagian bawah secara spesifik mempengaruhi paru paru dan menyebabkan area tersebut dipenuhi dengan cairan, lendir atau nanah. Kondisi ini bisa membuat pasien mengalami sulit bernapas.
Factor risiko dan penyebab pneumonia
Beberapa orang yang masuk dalam kategori paling berisiko terkena pneumonia yaitu
- Perokok aktif
- Memiliki riwayat stroke, asma, gagal jantung, diabetes
- Bayi berusia 0-2 tahun, dan lansia diatas usia 65 tahun
- Sedang menjalani kemoterapi. Kondisi ini bisa membuat system kekebalan tubuh menurun, sehingga virus dan bakteri mudah menyerang
Mengenai penyebabnya, penyakit ini bisa disebabkan oleh infeksi virus, bakteri, dan jamur. Sementara untuk orang dewasa, penyebab pneumonia paling sering terjadi karena bakteri.
Gejala pneumonia yaitu
- Demam tinggi, suhu tubuh mencapai lebih dari 38 derajat celcius
- Dada terasa sakit dan sulit bernapas
- Penurunan nafsu makan
- Berkeringat
- Menggigil
- Detak jantung terasa cepat
- Nyeri sendi dan otot
- Mual muntah
Ada beberapa upaya pencegahan pneumonia yaitu :
- Tingkatkan asupan nutrisi dengan konsumsi makanan sehat, terutama buah dan sayuran yang bersifat anti radang dan dapat meningkatkan system kekebalan tubuh
- Jaga kebersihan diri dan lingkungan dengan mencuci tangan sebelum dan sesudah makan, sebelum mengolah makanan, dan setelah pulang beraktivitas dari luar
- Jauhi rokok, minuman beralkohol dan jaga jarak dengan orang yang sedang sakit batuk, pilek, atau pasien pneumonia itu sendiri.
Selain itu, dapat mencegahnya dengan cara divaksin. Pastikan berkonsultasi kedokter spesialis paru untuk mencegah penyakit pneumonia dan bisa melakukan vaksin di RS PKU Muhammadiyah Temanggung.